Maklumat
No.: DPP-SI/39/1007/001
Bismillahirrahmanirrahim
DEWAN PIMPINAN PUSAT
SYARIKAT ISLAM
Dengan ini menyatakan bahwa:
Majelis Tahkim Luar Biasa Syarikat Islam
di Pondok Gede Tanggal 18-21 Juni 2010 dengan segala produknya dinyatakan
TIDAK SAH
Dan Merupakan Usaha untuk Mengacaukan dan Memecah Belah Organisasi Syarikat Islam.
Karena
1. Majelis Tahkim ke 39 Syarikat Islam telah diselenggarakan di Ciaro Kab. Bandung Jawa Barat, pada tanggal 23-25 April 2010 sesuai aturan organisasi (AD/ART) yaitu diselenggarakan bersama oleh Dewan Pusat, Pimpinan Pusat (Lajnah Tanfidziyah) dan Majelis Syar’i, yang pesertanya adalah wufud (utusan cabang) yang SK nya masih berlaku dan sah, diperiksa oleh Panitia Pemeriksa Mandat, serta memenuhi korum.
2. Majelis Tahkim Luar Biasa Syarikat Islam yang diselenggarakan di Pondok Gede tgl 18-21 Juni 2010 hanya atas tanggung jawab seorang Ketua Dewan Pusat Syarikat Islam yang telah Demisioner pada Majelis Tahkim ke 39 Ciaro, dan seluruh Panitia adalah mereka yang berada diluar struktur organisasai Syarikat Islam, dan pesertanya tidak jelas status, asal usul dan keabsahannya secara organisastoris, hanya atas dasar undangan seorang Ketua Dewan Pusat SI yang telah demisioner. Ini adalah Majelis Tahkim liar diluar aturan / inkonstitusional.
Dihimbau dan diperingatkan kepada seluruh
kaum Syarikat Islam agar :
1. Senantiasa istiqamah menjaga dan memelihara persatuan dan kesatuan serta integritas Syarikat Islam. HINDARI & ATASI usaha pecah belah dan tindakan inkonstitusional yang akan mendatangkan bencana bagi Syarikat Islam dengan senantiasa merujuk kepada tata aturan Syarika Islam yg berlaku. Kendalikan nafsu dengan ketaatan kepada Islam yg menjadi acuan organisasi Syarikat Islam.
2. Tidak mengambil sikap dan menyebarkan segala berita yang diterima sebelum tabayun / mengecek dengan teliti dan sungguh sungguh kebenaran berita tersebut dan latar belakangnya, agar tidak mencelakakan seseorang atau satu kaum karena kecerobohan dan ketidak tahuan, sehingga menyesal kemudian atas perbuatan itu (ref: Al Hujurat:006).
Dihimbau juga kepada para aktivis ormas ormas
Islam
dan kaum muslimin serta pihak pihak terkait agar :
Tidak mudah menerima dan memberi penilaian atas suatu pemberitaan tentang Syarikat Islam dari sumber sumber yang tidak bisa dipertanggung jawabkan agar tidak termasuk golongan orang orang yang menyesal karena beranggapan dan berprasangka salah kepada orang yang benar. Tabayun adalah jalan lurus menuju kebenaran.
Intanshurullaaha yanshurukum wa yutsabbit aqdaamakum
Billahi Fi Sabilil haq
Dewan Pimpinan Pusat Syarikat Islam
Dewan Pusat,
DR.H.Amrullah Ahmad,S.FIL (Ketua)
Drs. TB. Ivan Prasetia (Sekretaris)
Pimpinan Pusat/Lajnah Tanfidziyah,
Drs. Djauhari Syamsuddin (Ketua Umum)
Abid Takalamingan, S.Sos (Sekretris Jenderal)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar